Ass.wr.wb »»   Service - Spare Part - Modifikasi »»» RIZQUNA SERVICE ELEKTRONIK : Jln. Soekarno - Hatta, Jalur 2 Trans, Puncak Indah, Malili, Luwu Timur, Sulawesi Selatan, Indonesia »»» Anda dapat menghubungi ke hp. 085 255 994 779
TV Sharp ALEXANDER Pro tidak ada suara - Rizquna Elektronik TV Sharp ALEXANDER Pro tidak ada suara | Rizquna Elektronik

TV Sharp ALEXANDER Pro tidak ada suara

بِسْــــــــــــــــمِ اﷲِالرَّحْمَنِ الرَّحِيم



Dapat kerjaan tv Sharp ALEXANDER Pro model 21PF355EA , menggunakan IC IXC067 dan IC audio LA42032.

Kerusakan tidak ada suara gambar normal.

  • Pengecakan pertama pada speaker, hasil cek bagus.
  • Cek tegangan B+ untuk IC LA42032 ( IC suara ), hasil cek bagus.
  • Cek dengan menyentuh Line in IC audio, hasilnya bunyi dut...dut..duuuut pada speaker, menandakan IC audio bagus.
  • Ambil colokan tes meter ( probe multimeter ) coba aku jamper Line in IC audio dengan audio output pada belakang TV ( cok AV ), hasilnya suara bagus, tapi tidak bisa di kontrol suaranya.
  • Setelah beberapa tes, mungkin ini ada yang bergeser servis modenya, langsung coba di setting Sermodnya sana-sini, akhirnya di dapati dengan merubah AVL : 2 menjadi AVL : 0.
  • Akhirnya jreeeeeeeeeng TV ada suaranya.

Cara buka Sermod :

  • Cabut cok dari Listrik tanpa mematikan saklar power.
  • Tekan dan tahan terus tombol Vol ( - ) dan Prog ( + ) pada tombol panel TV.
  • Lalu cokkan kembali steker TV ke sumber listrik, tunggu hingga menyala TV lalu lepas tombol yang anda tahan tadi.
  • Kemudian tekan Menu satu kali, maka muncul Mode Servisnya, lalu cari AVL : 2.
  • Selanjutnya Offkan TV pakai remot, terus Onkan lagi TV dan tes suaranya.


 >>>>> Semoga Bermanfaat <<<<<
 


ٱلْحَمْدُ لِلَّهِ رَبِّ ٱلْعَٰلَمِين


Category: